Inilah Keuntungan Memasak Menggunakan Sous Vide Machine
Tahukah Anda ada banyak sekali cara memasak yang bisa dilakukan untuk mendapatkan hidangan yang lezat? Salah satunya adalah sous vide (diartikan sebagai under vacuum), dengan peralatan yang tepat yaitu sous vide machine, Kamu bisa memasak berbagai macam hidangan menggunakan teknik sous vide ini.
Mengenal Cara Memasak Sous Vide
Sous vide merupakan cara memasak yang melibatkan kontrol suhu dengan tepat. Bahan makanan apapun bisa steak, buah, dan lainnya dimasukan ke dalam kantong vacum yang tertutup, kemudian kantong berisi bahan makanan tersebut direndam dalam air dengan suhu yang bisa Anda atur sendiri sesuai kebutuhan.
Cara memasak yang dikembangkan oleh chef asal Perancis pada 1970-an ini dulunya hanya digunakan oleh restoran kelas atas saja, tetapi sekarang sudah banyak digunakan oleh restoran komersial karena bisa lebih menghemat waktu dan energi.
Keuntungan Memasak Menggunakan Sous Vide
Dalam teknik memasak ini, digunakan sous vide machine yang mungkin belum terlalu familiar bagi beberapa orang, tapi teknik memasak dan alat masak yang satu ini memberikan Anda banyak keuntungan, diantaranya,
- Anda bisa multitasking
Oleh karena bahan makanan dimasukan ke dalam kantong vacum, kemudian direndam dalam air untuk beberapa waktu hingga mendapatkan kematangan yang sempurna, Anda tidak perlu terfokus dengan alat sous vide tersebut. Selama menunggu bahan makanan matang, Anda bisa melakukan pekerjaan lain.
- Hemat energi
Dengan menggunakan alat sous vide, Anda juga bisa menghemat energi dari kompor atau pemanggang, dengan begitu biaya yang dikeluarkan saat memasak juga akan berkurang.
- Makanan tidak overcooked
Dengan menggunakan teknik memasak sous vide, Anda tidak perlu khawatir dengan makanan yang overcooked atau terlalu matang. Alat sous vide akan membuat makanan tetap dalam suhu tertentu secara stabil, jadi meskipun Anda sibuk mengerjakan hal lain dalam waktu lama, makanan tidak akan overcooked.
- Rasanya lebih enak
Cara memasak sous vide membuat nutrisi dan vitamin yang ada dalam makanan tetap terjaga dengan baik, saat makanan selesai dimasak, rasanya akan lebih juicy, lembut dan tentu rasanya lebih enak.
- Mengurangi waktu persiapan makanan
Semua bahan makanan bisa dimasukan dalam alat sous vide kemudian dimasak hingga matang, lalu untuk sentuhan akhir Anda bisa memanggangnya sebentar saja.
Bisa juga bahan makanan dalam kantong vacum yang telah matang, disimpan dalam kulkas untuk dimasak di kemudian hari, Anda hanya perlu menghangatkannya kembali.
- Meminimalisir kontaminasi makanan
Cara perendaman bahan makanan dalam air dengan suhu tinggi yang stabil dan dalam waktu yang lama bisa membuat makanan tersebut terpasteurisasi, sehingga meminimalisir terjadinya kontaminasi makanan.
Itulah beberapa keuntungan yang Anda dapatkan saat memasak menggunakan sous vide machine. Praktis sekali bukan?