Genset
Genset

4 Tips Instalasi Genset Bagi Pemula, Jangan Sembarangan!

Memasang instalasi genset sebenarnya tidaklah sulit. Namun, bukan berarti genset bisa dipasang dengan sembarangan. Genset yang dipasang secara asal-asalan memiliki risiko yang lebih besar, salah satunya bisa menyebabkan korsleting. Bagi pemula, sebaiknya ketahui langkah-langkah yang tepat dalam memasang genset.

Siapkan Peralatan dan Perlengkapan

Hal pertama yang harus dilakukan sebelum memasang genset adalah menyiapkan perangkat dan peralatannya. Menyiapkan peralatan sejak awal akan membuat proses pemasangan genset lebih lancar. Beberapa peralatan dan perlengkapan yang dibutuhkan adalah tespen, tank, kabel, papan kayu, sekring otomatis, dan lain sebagainya.

Rangkaian Harus Sudah Terpasang dengan Baik

Pastikan instalasi genset sudah terpasang dengan benar. Jika terdapat kesalahan pada instalasi, maka listrik tidak akan menyala. Agar instalasi berjalan lancar, Anda bisa menyiapkan relay omron yang berfungsi memindahkan sumber daya listrik ke meteran PLN.

Berikan Kode di Setiap Terminal

Untuk mempermudah proses pemasangan genset, Anda bisa memberikan kode khusus di setiap terminal. Pastikan kode tersebut mudah dipahami dan gampang diingat. Pemberian kode khusus pada setiap terminal bertujuan untuk menghindari kesalahan instalasi ketika jaringan kabel dikerjakan.

Gunakan Jasa Ahli untuk Memasang Genset

Meski terlihat mudah, tapi pemasangan genset membutuhkan skill, khususnya di bidang listrik. Jangan sampai listrik gagal dinyalakan karena kesalahan dalam instalasinya. Jika Anda ragu dengan kemampuan dalam memasang genset, sebaiknya gunakan jasa ahli.

Dengan tenaga ahli di bidangnya, instalasi akan dipasang sebaik dan serapi mungkin untuk menghindari risiko yang bisa terjadi. Selain itu, pemasangan genset yang ditangani tenaga ahli jauh lebih cepat. Sebagian orang mungkin beranggapan menggunakan jasa ahli akan menghabiskan banyak uang. Padahal, jika dibandingkan dengan risiko bahaya yang terjadi akibat kesalahan instalasi, tarif jasa ahli masih lebih murah.

Itu tadi empat tips instalasi genset yang harus dipahami oleh pemula. Selain ketepatan dalam instalasi, perhatikan pula genset yang digunakan. Pilihlah genset yang berkualitas dengan daya yang sesuai kebutuhan Anda, baik dalam skala rumah tangga maupun keperluan industri.

Leave a Reply

Your email address will not be published.